Putri lebih melek dunia luar dibandingkan Nisa ataupun Ira. Sedikit banyak, Putri juga tahu seperti apa menjijikkannya kelakuan orang-orang yang merasa lebih baik dari siapapun di sekitarnya itu. Rio contohnya. Putri tahu seperti apa sepak terjang laki-laki itu. Dia memang hanya memiliki seorang istri, tapi dari beberapa developer kenalan dan rekanan Putri, dia tahu seperti apa kelakuan Rio. Untuk memuluskan semua urusan, bukan hal yang aneh bagi Si Rio untuk meminta entertain kepada para developer yang membutuhkan jasanya. Dan entertain yang paling disukai oleh laki-laki itu adalah perempuan. Karena itu, Putri juga sedikit banyak memahami jalan pikiran Rio. Mungkin karena terlalu sering berhubungan dengan w************n dan perempuan bayaran, dia selalu merendahkan setiap wanita yang ad

