Bela dan Tania juga penasaran apa yang menjadi alasan seorang Betran merahasiakan kehadiran Kale selama ini, apalagi mereka penasaran siapa ibu kandung Kale. Betran selama ini tidak pernah terlihat dengan perempuan lain selain Anintiyas mantan tunangan Ibra sekaligus mantan kekasih Betran. Betran juga selalu fokus bekerja bahkan ia mengembangkan bisnisnya hingga tidak ada waktu baginya mendekati perempuan lain setelah ia mengalami patah hati. "Jelaskan Betran!"teriak Jimi dan ia sangat kesal karena putranya terlihat sedang banyak berpikir saat ini. "Oke Pi!" Ucap Betran. "Begini, Kale sebenarnya adalah putraku bersama Anin Pi," ucap Betran membuat Jimi menatap Betran dengan tatapan murka. Bagaimana seorang Jimi Cornelius tidak murka karena ia sangat mengenal seorang Anintyas yang se

