Selalu ada akhir dari sebuah kisah agar kisah yang baru bisa dimulai. Dan urang harap, kisah yang berakhir hari ini bisa menjadi awal mula yang lebih menenangkan untuk semua pihak. —Putusan— Menghabiskan weekend di Provence. Tak perlu ke mana-mana, bahkan mengikmati fasilitas château saja seperti tak ada jemunya. Hari minggu siang, barulah mereka saling berpamitan satu sama lain. Karena ada yang harus langsung kembali ke Jakarta, seperti rombongan Pranata mengingat Andara – putri bungsu Irgi dan April – baru saja melahirkan putri pertama mereka kemarin, ditambah Arna, Arya, dan Cantika tak turut serta karena tahun akademik baru belum lama dimulai. Sementara itu, yang anaknya masih kecil-kecil, lanjut liburan ngabisin jatah visa Schengen, seperti The Raiden’s, Gary dan Deni sekeluarga yan

