Mata itu menyipit dan mengenali sosok bertubuh besar yang bersembunyi di balik rimbun pohon Cemara, dia pikir bisa bersembunyi dariku. “Aku menemukanmu,” tubuh besar itu tersentak mendengar suara berbisik di belakangnya. “Ayo,” sebuah tangan kecil langsung mengamit lengan kekar dan mengajak sosok bertubuh besar itu berjalan keluar dari rimbun pohon Cemara itu, “Masih banyak wanita-wanita cantik luar biasa yang ingin ibu kenalkan padamu, Avin.” “Tapi Bu Ratmi..” bantah Avin. “Tak ada bantahan, jangan biarkan mereka di sana menunggu lama Avin,” Ratmi tak peduli dengan tetap menarik lengan besar itu dengan paksa. Padahal Avin sudah benar-benar berusaha untuk menghindari Ratmi sepanjang pesta Padma, tapi rasanya itu tidak mudah, entah bagaimana wanita paruh baya itu selalu berhasil menemu

