Arsa membuka mata. Ia menatap sekeliling dan menemukan tangan kanannya memeluk erat tubuh sang istri. Dengkuran halus masih terdengar dari Ariana. Nafas wanitanya begitu teratur, membuat Arsa tak tega jika harus mengganggu tidur nyenyak Ariana. Arsa lalu memilih merubah posisi tidurnya menjadi terlentang. Ia menatap langit-langit sembari meletakan lengan di atas kening. Dokter.. Selagi anda masih dapat melihat sosok Dokter Sofia, selama itu tandanya anda masih terperangkap dengan ikatan kehidupan di masa lalu anda- Ucapan Suster Hernita membayangi diri Arsa. Kalimat itu mendobrak alam bawah sadar Arsa. Menjelaskan jika nyatanya dirinya memang belum sepenuhnya lepas dari Sofia. Sofia.. Terperangkap dalam ikatan masa lalu? Hidup dalam kenangan bersama Sofia? Tidak.. Sejak kehadiran Isy