Setelah pengakuan cinta Nathan dan juga pengakuan Meyra tentang dirinya yang tahu apa yang dilakukan Nathan padanya di malam ulang tahun Gilbert. Keduanya memilih untuk diam. Hanya beberapa saat sampai kemudian keduanya saling menatap dan tertawa bersamaan. “Dasar c***l!” umpat Meyra. “Dasar gadis licik.” Jawab Nathan. “Aku licik karena aku belajar darimu.” Jawab Meyra tak mau kalah. “Dan aku mencintaimu.” Jawab Nathan dengan tegas. Meyra membisu. Ia memandang pria itu, memperhatikan ekspresinya selama beberapa saat. Bukan untuk mempertanyakan apakah ucapan pria itu tentang cintanya pada Meyra benar atau tidak. namun untuk mengetahui bagaimana perasaan pria itu kini dengan situasi yang mereka alami. “Apa yang akan kau lakukan setelah ini?” tanya Meyra lagi ingin tahu. Jelas, masal

