Bau gosong dari daging sapi yang aku masak membuyarkan semua lamunanku. Aku segera mematikan kompor dan mengangkat daging sapi tersebut. Untung saja aku cepat sadar dan selamat dari kenangan masa lalu. Kemudian aku duduk di meja makan dengan steak gosong di depanku. Kumakan daging itu dengan terpaksa, rasanya pahit dan tidak enak. Namun perutku sungguh lapar sehingga aku harus memakan steak gosong yang berada tepat di hadapanku ini. Sudah hampir satu hari aku berjauhan dengan Ravi. Sepertinya ia sangat sibuk sampai lupa mengabariku. Walaupun aku merasa cemas dengannya tetapi aku sama sekali tidak mau memaksa Ravi untuk mengabariku, aku akan membiarkannya fokus dengan film terbarunya. Perlu waktu satu jam sampai steak ini habis. Sehabis itu, aku kembali ke tempat tidur untuk beristira

