Sepertinya Kirana sudah sering kali mengatakan ini kepada Pak Damar, kalau pada intinya, pada dasarnya, mereka memang tidak diperuntukkan untuk bersama. Lalu untuk apa lelaki itu sampai mempermalukan dirinya sendiri seperti ini? Kirana sadar diri dia hanyalah anak yatim yang kurang mampu. Tidak ada dalam mimpinya sebelumnya bisa menjadikan Pak Damar sebagai seseorang yang berarti dalam hidupnya. Melihat keadaan Pak Damar seperti ini, Kirana bertanya-tanya. Apakah ini salahnya? Tidak. Kirana tidak mau menyalahkan dirinya sendiri karena dia adalah tipe-tipe orang yang sangat mudah menyalahkan dirinya sendiri, lalu kepikiran dan berakhir sakit. Dosennya dulu pernah memberi intermezo gara-gara ada temannya yang opname. Kalau perempuan kurang dari 20 tahun, terkena asam lambung, obatnya br

