"Mas Abhi, bisa nggak nganterin Gema beli produk skincare? Sunscreen sama moisturizer udah pada habis." Gema mendekati Abhi yang tengah sibuk dengan laptopnya. "Boleh. Emang mau beli ke mana?" Abhi melirik Gema sekilas. "Ke toko skincare langganan. Di situ lengkap, harganya juga standar. Lebih murah beli online sih, tapi aku lagi butuh cepet," ucap Gema. "Okay, bentar Mas nyelesein ini dulu ya. Lima menit lagi. Gema siap-siap dulu aja." Abhi mengulas senyum tipis. Gema mengangguk. "Okay, aku ambil jaket dulu." Gema beranjak dan melangkah menuju kamar. Abhi mengirimkan desain logo pada kliennya. Setelah itu ia mematikan laptop. Hari memang sudah malam, jam delapanan. Di jam itu toko masih buka. Abhi mengerti, ia tak selalu bisa mengantar Gema di siang atau sore hari. Malam adalah wakt

