Perasaan Paula berangsur tenang setelah menyantap dua potong pizza berukuran besar yang dipesan Terry. Benar kata Terry, pizzanya sangat lezat. Bagi Paula ini adalah pizza yang paling lezat yang pernah dia santap. Kini keduanya sudah rapi dengan pakaian tidur masing-masing. “Ada dua hal yang sedang aku pikirkan, Terry. Aku agak merasa nggak pantas sama kamu dan aku sedang memikirkan papaku di Tangerang. Dia nggak tau aku sedang dekat dengan seorang laki-laki dan tidur bersamanya di atas satu tempat tidur. Keluarga kamu sudah berniat ingin kita segera bertunangan,” ungkap Paula. Dia dan Terry sudah terbaring di atas tempat tidur. “Ok. Masalah pertama, kamu nggak perlu merasa minder. Aku dan kamu sama. Kita sama-sama belajar dan berjuang menyelesaikan kuliah. Pada akhirnya kita akan bek

