POV Ferdi "Mas, ke taman, yuk? Tata sama Bian ngajakin ke taman, nih." Ana menghampiriku dengan tangan menggenggam pergelangan tangan Bian dan Tata. "Ayo, Pa, kita ke taman?" ajak Bian, si sulung umur 7 tahun sambil melepaskan tangannya dari genggaman Ana, lalu kedua tangannya menarik tanganku. Adiknya, Tata, ikut-ikutan menarik tanganku. "Yuk, Pa, taman." Rengek Tata. "Ayo, Mas, mumpung Mas libur." Tatapan Ana tertuju ke wajahku. Aku yang sedang menyandarkan tubuh ke sofa kini menegakkan tubuh, lalu dengan perlahan melepas tangan Bian juga Tata. "Kalian ke taman bersama Mama saja, ya? Papa ada janji sama teman." Ana berlama-lama memandangku, wajahnya terlihat kecewa saat berkata, "Libur kerja bukannya menghabiskan waktu sama keluarga malah ketemuan sama temen sih, Mas?" Dia men