Hari ini Syena memutuskan untuk tinggal di rumah, entah kenapa tanpa perlu paksaan dari siapapun Syena mengatakan kalau hari ini ia akan tidur di rumah, sungguh hal yang jarang sekali terjadi. Sekarang Syena tengah duduk di atas ranjang kamarnya memperhatikan sekitar, inilah hal yang terjadi kalau ia tidur di rumah, ia tidak bisa tidur dengan mudah, ada-ada saja yang mengganggu pikiran dan perasaannya, hingga akhirnya lamunannya dipecahkan oleh bunyi dering ponselnya, nama Bara tertera sebagai orang yang kini coba menelfonnya. Senyum Syena langsung terkembang meraih ponsel dan mengangkat panggilan itu dengan semangat, "halo Baraaaaaaaaaa!" Bara terdengar tertawa mendengar jawaban Syena, "halo Sye, apa yang sedang kamu lakukan sekarang?" "Nggak ada, cuma diem doang nungguin kamu nelfo

