Hanya satu kilometer saja jarak tempat kami menginap dari Eiffel Tower. Beres makan malam tadi, Bang Revan dan Belle mengantar kami ke tempat penyewaan skuter yang terdekat. Nah dari situ, baru deh kami motoran menuju hotel. Bukan hotel bintang lima, cuma bintang tiga yang lagi ekonomis karena ngga peak season. Biar begitu, aku sempat mengintip di website, hotel ini mendapat penilaian yang oke banget dari pengunjung lho. Lokasinya juga strategis, dekat dengan stasiun metro, kawasan bisnis, The Grand Palais Éphémère, menara Eiffel, Champs-Élysées, Arc de Triomphe, dan tempat-tempat ikonik Paris lainnya. Herannya, kenapa kalau online kamarnya malah tidak tersedia ya? “Ini, Abang?” tanyaku begitu skuter kami terdiam sempurna di parking lot. “Iya. Ayo, Ay,” tanggap Abang seraya menggandeng

