Yehuda merasakan kepercayaan Nadira padanya. Untuk bisa menceritakan masa lalu menyakitkan seperti itu membutuhkan kebernian dan kekuatan yang luar biasa, selain itu kepercayaan. Nadira mempercayainya, sehingga dia mau bercerita. Yehuda sudah curiga sejak melihat Ferdinand Randal di ruang sidang waktu itu, ketika dia dengan kejamnya mendorong Nadira ke dalam penjara. Yehuda merasakan ambisi kelamnya. Ternyata memang pria itu begitu terobsesi pada Nadira. Dulu Nadira berjuang sendirian, hingga berhasil menjadi pengacara sukses, yang sangat disegani. Namun pria itu terus ada di sana, menghentikan langkah Nadira dengan trik liciknya. Begitu bernafsu untuk menjatuhkan Nadira, hingga mengejarnya ke Demario Group. Kesimpulan Yehuda, Ferdinand Randal sakit jiwa. Yehuda membungkuk, menatap N

