Satu bulan telah berlalu, Prince menggertakkan giginya menahan kesal. Ayahnya tidak kembali ataupun mengabari apa yang telah terjadi, Noir yang merupakan kloningan White juga tidak mengabarinya sama sekali. Menghilang begitu saja bukanlah kebiasaan Noir, pria kloningan itu tidak akan melanggar perintah White untuk keluar dari laboratorium pribadi ayahnya. "Di mana kedua b******n itu?" tanya Prince kepada Silva. "Noir baru saja menghubungi kami, ia sedang mencari Master yang menghilang. Ia hanya menemukan tubuh keempat anak Master, dan menolong mereka ke pulau terdekat. setelah itu Noir berencana menyusuri lautan yang menuju ke arah Prancis," terang Silva dan Prince mengangguk. "Mengapa Noir menolong mereka? Bukankah lebih bagus jika mereka mati, dengan begitu kasih sayang Mommy hanya ak

