Jery keluar rumah kala melihat sebuah mobil yang terparkir di halaman depan. Senyummya mengembang karena ia tahu jika mobil Jofan yang sedang ia lihat. Jery sudah beberapa hari tak melihat Jofan tepatnya semenjak kakaknya menginap di Rumah ayah mereka. Tiap kali Jery bertanya kenapa kakaknya cukup lama berada di rumah ayah, Joana hanya menjawab jika Jofan sedang keluar kota. Jery sudah ingin menyapa kakak iparnya, tapi perlahan senyum yang tadi merekah perlahan pudar. Tergantikan dengan sorot mata yang tampak aneh. Remaja lelaki itu melihat seorang pemuda yang keluar dari dalam mobil milik Jofan. Dan Jery kenal siapa pemuda itu. Mantan kekasih kakak nya dan dulu Jery begitu akrab dengan lelaki yang kerap ia panggil kak Josh. Jery dan Joshua bersitatap. Senyum Joshua merekah melihat k

