Hari ini, tepatnya hari senin, Cristian dan Inez secara resmi bercerai. Cristian menyandang status duda, lalu Inez resmi menyandang status sebagai janda. Perceraian Cristian dan Inez berjalan dengan lancar, tak mengalami kendala apapun. Cristian tak punya pilihan lain selain menerima gugatan perceraian yang Inez layangkan, meskipun sebenarnya Cristian tidak mau bercerai dengan Inez. Tak ada yang bisa Cristian lakukan untuk membuat Inez mengurungkan niat berpisah darinya. Keputusan Inez untuk bercerai dengan Cristian sudah bulat, tak bisa lagi diganggu gugat, bahkan jika itu oleh orang tuanya sekalipun. Inez sangat bersyukur karena setelah Arsa menerima telepon dari Cristian beberapa hari sebelumnya, Cristian tidak pernah lagi menghubunginya, atau mencoba untuk menemuinya dengan tujuan m

